Sahabat Bunda Dalam Mengoptimalkan

Sahabat Bunda Dalam Mengoptimalkan Perkembangan Anak

Selasa, 01 Februari 2011

MEMANDIKAN BAYI BARU LAHIR

Sebagai pemula, perlu ibu ketahui sebelumnya bahwa pada prinsipnya memandikan bayi bukanlah sekedar soal membersihkan kulit, tetapi juga merupakan saat bagi orangtua membangun keakraban dengan si buah hati melalui sentuhan. bagi kebanyakan bayi. acara mandi adalah kegiatan yang paling disukai, karena badan mereka menjadi bersih, segar, dan dapat melenturkan otot yang tegang.
Nah, untuk mengurangi rasa khawatir saat memandikan bayi, berikut ini tips bagaimana memandikan bayi yang benar dan aman.
1. pilihlah waktu yang tenang. perbincangan dan nyanyian ibu saat memandikan bayi umumnya akan mengurangi ketegangan.
2. jika tidak mungkin mandi berendam, seka saja tubuhnya. hal ini biasanya dikerjakan pada bayi yang belum puput/ lepas tali pusatnya, juga bayi kurang sehat. yang penting bagi tetap segar, bersih, dan harum.
3. air hangat sangat baik untukbayi. tuang air dingin ke dalam bak mandinya, kemudian tuangkan air panas secukupnya sampai mencapai suhu 40 derajat celcius untuk bayi diatas 2 bulan. tinggi air kira-kira 5-8 cm dari dasar bak. pastikan suhu ruangan hangat, jangat sampai kurang dari 25 derajat celcius.
4. perlengkapan mandi. persiapkan perlengkapan mandi sebelum memandikan bayi.
5. bersihkan dulu kedua matanya dengan kapas yang telah direndam air matang, bersihkan mata bayi dari sudut mata ke arah keluar.
6. sisakan satu gayung air hangat untuk membilas di sisi ibu yang mudah dijangkau.
7. untuk memegang bayi, selipkan tangan kiri ibu ke bawah tengkuk si kecil, lalu pegang erat ketiaknya. sanggahlah tengkuk si kecil dengan pergelangan tangan ibu lalu pegang tubuhnya dengan tangan kanan ibu. angkatlah si kecil dan masukkan ke dalam bak mandi. sementara tangan kiri menyangga kepala memegang ketiaknya, tubuhnya sebagian terendam dalam air, tangan kanan ibu membersihkan tubuhnya. balikkan badan si kecil, topang badannya dengan tangan kiri anda dan pegang erat-erat ketiaknya. dengan tangan kanan bersihkan punggungnya.
8. Bangkat dan bilas tubuh bayi dalam keadaan tertelungkup (punggung di atas) dan balut tubuh bayi dengan handuk.
referensi : http://wiwinnartinhy.blogspot.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar